Future Leader Challenge 2020: Mega Inspiring Talk

SIARAN PERS, BOGOR — Pada Minggu (27/9/2020) pagi, Dompet Dhuafa Pendidikan, melalui BAKTI NUSA (Beasiswa Aktivis Nusantara) mengadakan ‘Mega Inspiring Talk (MIT)’, sebuah webinar yang disiarkan langsung melalui Zoom dan Youtube Channel Dompet Dhuafa DDTV https://youtu.be/erc-3p6NmOM . Turut menghadirkan narasumber inspiratifsebut saja Jamil Azzaini (CEO Kubik Leadership), Sandiaga Salahuddin Uno (Pengusaha dan Politisi Nasional), dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (Kepala BKKBN), Emil E. Dardak (Wakil Gubernur Jawa Timur), dan Irwan Prayitno (Gubernur Sumatra Barat).

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian agenda program ‘Future Leader Challenge (FLC) 2020’. FLC merupakan wadah perkumpulan nasional untuk pengembangan kemampuan kepemimpinan untuk 60 penerima manfaat BAKTI NUSA yang terpilih dari 14 kampus besar di Indonesia seperti UI, IPB, UNPAD, ITB, UGM, UNS, UNSRI, UNAIR, ITS, UNDIP, UB, UNAND, UNSOED, dan USU.

“Bertemunya tokoh-tokoh nasional dengan para penerima manfaat BAKTI NUSA bertujuan untuk berbagi pengalaman dalam memimpin agar para aktivis memahami bagaimana cara memimpin dalam berbagai situasi serta kondisi,” jelas M. Syafi’ie El-Bantanie selaku Direktur Dompet Dhuafa Pendidikan.

FLC 2020 berlangsung pada 12-27 September 2020 yang dilaksanakan secara daring via ZOOM. Mengusung tema ‘Kolaborasi Kebaikan untuk Indonesia Berdaya’, FLC 2020 akan menggabungkan kepemimpinan nasional berlandaskan pengetahuan dan kompetensi millenial dalam mewujudkan Indonesia Berdaya.

Selama tiga pekan para penerima manfaat BAKTI NUSA mengikuti rangkaian pelatihan orientasi program, sharing dan team building, lokakarya (workshop) leadership project dan life plan, serta penandatanganan akad yang dilakukan secara daring. Masyarakat bisa melihat social project apa yang hendak dilakukan atau sudah dilakukan oleh para peserta FLC 2020 di laman ini https://flc.baktinusa.id/pameran-flc-2020 .

“Dengan menghadirkan pembicara kompeten di bidangnya kami optimis para penerima manfaat BAKTI NUSA dan umum menjadi pelopor dalam upaya memberikan kontribusi bagi pemecahan permasalahan yang ada di masyarakat,” lanjutnya. (Dompet Dhuafa / Foto: Fajar / Penulis: Fajar / Editor: Dhika Prabowo)