Ippho Santosa Beri Asupan Suplemen untuk Garda Depan Dompet Dhuafa

SIARAN PERS, TANGERANG SELATAN – Banyak cara yang bisa dilakukan setiap orang dalam menghadapi virus Corona (Covid-19). Ippho Santosa memiliki caranya sendiri dalam melawan pandemi tersebut. Meski tak terlibat langsung di garda depan, seorang motivator dan pengusaha tersebut, turut ambil posisi dengan mendonasikan 100 suplemen dan multivitamin BP untuk para pejuang kemanusiaan Dompet Dhuafa yang berada di garda terdepan.

"Ini untuk tim Dompet Dhuafa yang berada di garda depan. Terkhusus yang semprot-semprot disinfektan dan bergerak di lapangan dalam menangkal Corona,” pesannya. 

Lewat perantara jasa ojek online, satu dus British Propolis tersebut dikirimkan ke kantor Disaster Management Center (DMC) Dompet Dhuafa di Ciputat Timur, Tangerang Selatan, pada Selasa (24/3/2020) sore.

Harapan Ippho, pejuang #lawancorona agar senantiasa sehat dalam kondisi wabah yang semakin merebak. Terlebih mereka adalah termasuk orang yang paling berpotensi terkena wabah Corona.

Ia sangat mendukung apa yang dilakukan Dompet Dhuafa dalam melawan corona. Salah satu bentuk dukungan lainnya adalah, Ippho juga berdonasi uang untuk mendukung aktivitas pejuang Dompet Dhuafa dalam #melawancorona. Tidak sampai di situ, sebagai motivator yang memiliki banyak pengikut, Ippho mengajak para anggota komunitasnya untuk turut mengambil peran dalam aksi melawan Corona bersama Dompet Dhuafa. Ia berhasil menggalang dana bersama komunitasnya untuk melawan corona, hampir mencapai Rp. 200 juta. Sebagai dukungan program Cekal (Cegah dan Tangkal) Corona, nantinya donasi tersebut akan disalurkan melalui  Dompet Dhuafa. (Dompet Dhaufa/Muthohar)