Di era teknologi maju, sebagian besar interaksi manusia berpindah dari offline menjadi daring online. Bahkan sebagian khususnya Gen Z dan milenial, lebih nyaman melakukan transaksi online ketimbang offline. Hal ini turut berpengaruh pada kebiasaan orang bersedekah. Kini mereka pun lebih nyaman sedekah melalui platform secara online. Namun, adakah aplikasi sedekah online yang benar-benar mudah, praktis, dan nyaman?
Sedekah Online
Sebelum mengetahui aplikasi sedekah online yang cocok untukmu, ada baiknya kita ketahui lebih dulu hukum sedekah online. Ulama Yusuf al-Qardhawi berpendapat bahwa sedekah online hukumnya adalah sah dan boleh, meski tidak ada akad atau pertemuan langsung antara si pemberi dan si penerima.
Yusuf al-Qhardawi menjelaskan bahwa seorang muzaki atau pemberi sedekah tidak wajib menyatakan secara langsung kepada mustahik atau penerima manfaat bahwa dana yang ia berikan adalah sedekah. Akad bukanlah syarat sah, karena yang paling penting adalah niat saat akan menunaikannya.
Sejalan dengan Yusuf al-Qardhawi, Ustaz Abdul Somad juga menyatakan hal yang sama. Ia menjelaskan bahwa rukun sedekah adalah niat, sedangkan akad yang diucapkan adalah sunah yang afdal apabila dilakukan.
Baca juga: Ini 6 Sedekah Terbaik yang Dicintai Rasulullah Juga Allah Swt
Aplikasi Sedekah Online
Setelah mengetahui hukum sedekah online adalah sah dan boleh, mari kita mulai mengulik aplikasi sedekah online yang menyediakan fitur lengkap. Sehingga, dapat membantu dan memudahkan kebutuhan kita untuk bersedekah secara online.
Kemelekan masyarakat terhadap teknologi telah membuat lembaga-lembaga amil zakat dan organisasi-organisasi nonprofit menginiasi platform online bagi para donaturnya, termasuk Dompet Dhuafa. Sebagai penunjang kinerja dalam mengelola Ziswaf (zakat, infak, sedekah, dan wakaf), Dompet Dhuafa meluncurkan aplikasi sedekah online, yakni DD Apps atau aplikasi Dompet Dhuafa. Aplikasi ini telah dirancang sejak tahun 2011, dan kini telah dikembangkan dan disempurnakan demi memudahkan donatur.
Selain perkembangan teknologi, pandemi Covid-19 juga menjadi pendorong Dompet Dhuafa membuat DD Apps. Sejak itu, semua masyarakat termasuk para donatur mulai beralih ke platform digital. Bahkan, donatur yang biasa mendatangi konter-konter, kantor kas, kantor cabang, atau kantor pusat Dompet Dhuafa, mereka secara praktis mengubah kebiasaan, melakukan semua transaksi secara digital.
Aplikasi Dompet Dhuafa
Aplikasi Dompet Dhuafa atau DD Apps menawarkan beragam fitur yang memudahkan para pengguna dalam menunaikan sedekah, ziswaf, hingga kurban. Fitur-fitur ini dirancang untuk memberikan pengalaman berdonasi yang lebih praktis, transparan, dan mengesankan.
Apa saja kelebihan DD Apps sebagai aplikasi sedekah online?
Fitur Donasi Lengkap
Fitur utama DD Apps adalah Donasi. Fitur ini memberi kemudahan untuk para pengguna agar dapat menyalurkan sedekah pada bermacam-macam program. Dalam fitur ini ada berbagai macam pilihan dana kebaikan, mulai dari Zakat, Infak, Sedekah, Wakaf, Kemanusiaan, dan Kurban.
Pada opsi Zakat, Sahabat dapat menyalurkan Zakat Fitrah, Zakat Mal, Zakat Penghasilan, dan sebagainya. Sementara pada opsi Infak dan Sedekah, Sahabat dapat menyalurkan sumbangan untuk berbagai kebutuhan umat, mulai dari bidang pendidikan, kesehatan, pemberdayaan masyarakat hingga kebencanaan.
Sahabat juga bisa menunaikan wakaf di opsi Wakaf mulai dari Rp10 ribu saja. Dana wakaf ini akan dipergunakan untuk berbagai program produktif yang berkelanjutan, seperti rumah sakit, membangun sekolah, sumur dan sebagainya.
Tak hanya ziswaf, Sahabat juga bisa menunaikan dan membeli hewan kurban di aplikasi Dompet Dhuafa. Bahkan, Sahabat dapat memantau distribusi hewan kurban hingga sampai di tangan penerima manfaat yang tersebar ke pelosok negeri.
Selain fitur Donasi, DD Apps juga menawarkan fitur lain untuk menunjang pembayaran ziswaf. Antara lain Konsultasi Seputar Zakat, Jemput Zakat, dan Kalkulator Zakat.
Baca juga: Sedekah ala Gen Z, Inisiatif Kecil Berdampak Luas
Metode Pembayaran Beragam
Selain DANA sebagai pembayaran utama, DD Apps juga menawarkan kemudahan pembayaran dengan beragam metode pembayaran. Mulai dari e-wallet seperti OVO, Virtual Account (VA) dari bank BCA, BRI, BNI, dan Permata, hingga Bank Transfer dari berbagai bank BUMN maupun swasta.
Transaksi melalui berbagai metode pembayaran di atas diproses secara real-time, sehingga Sahabat dapat langsung melihat bukti pembayarannya. Secara keseluruhan, metode pembayaran di aplikasi Dompet Dhuafa dirancang untuk memberikan pengalaman berdonasi yang aman, nyaman, dan efisien.
Donasi Rutin
DD Apps juga menawarkan fitur Donasi Rutin yang memungkinkan kamu untuk menyalurkan donasi secara otomatis dan berkala. Fitur ini dirancang untuk memudahkan pengguna yang ingin bersedekah secara rutin di waktu-waktu tertentu.
Misalnya, Sahabat ingin sedekah rutin di waktu Subuh. Kamu bisa mengaturnya agar bisa bersedekah secara rutin di waktu Subuh, setiap hari, setiap minggu, setiap bulan, atau setiap tahun. Namun, bukan berarti kamu tidak bangun saat waktu Subuh karena sudah menunaikan sedekah. Sahabat tetap harus bangun di waktu Subuh untuk salat dan berdoa serta berniat untuk sedekah.
Laporan Transparan
Salah satu tujuan dibuatnya DD Apps adalah untuk memberikan transparansi maksimal kepada para pengguna/donatur. Apabila Sahabat menggunakan DD Apps sebagai aplikasi sedekah online andalanmu, maka kamu akan memeroleh rincian ke mana dana yang kamu sedekahkan disalurkan.
Sahabat bisa mengecek perjalanan sedekahmu di opsi Donasi Saya. Di sana akan tertera laporan transaksi pribadi yang terdiri dari Rincian Donasi dan Status Donasi. Kamu bisa melihat secara detail setiap transaksi yang kamu lakukan di DD Apps. ulai dari jumlah dana, tanggal transaksi, hingga program/campaign yang kamu dukung.
Selain itu, ada pula laporan program yang berisi penjelasan tentang dampak dari donasi yang Sahabat berikan. Misalnya, jumlah anak yang berhasil mendapat akses pendidikan berkualitas atau jumlah UMKM yang mendapat bantuan, dan sebagainya. Laporan ini juga akan dilengkapi dengan foto dan video di lapangan.
Baca juga: Sedekah Menolak Bala dan Bencana dalam Kehidupan Manusia
Fitur Penunjang Ibadah
Selain fitur utama, DD Apps juga menyediakan fitur Ibadah untuk menunjang kebutuhan ibadah para penggunanya. Fitur Ibadah terdiri dari Jadwal Salat, Al-Qur’an Digital, dan Tanya Ustad.
Fitur Ibadah dapat diakses kapan saja, di mana saja, dalam satu genggaman. Dengan fitur ini, kamu juga dapat berinteraksi dengan tim ahli agama untuk menjawab segala pertanyaan tentang Ziswaf dan Islam secara keseluruhan.
Nah, setelah tahu penjelasan di atas Sahabat sudah tahu kan mau pakai aplikasi sedekah online apa? DD Apps bukan hanya sekedar aplikasi untuk berdonasi, tetapi juga bisa menjadi teman setia kamu dalam menjalankan ibadah sehari-hari. Unduh aplikasi sedekah online DD Apps di sini untuk iOS dan di sini untuk Android! (RQA)