JAKARTA – Dalam rangka membantu korban terdampak Gempa Cianjur, Dompet Dhuafa menggelar konser amal bertajuk #SoundOfHumanity. Acara yang digelar di Gading Festival, Jakarta, pada Senin (28/11/22) berkolaborasi dengan beberapa selebriti dan musisi seperti Mr. Jarwo, Indra The Rain, Vikri Rasta, Marjinal, Aldi Taher, Abdel Achrian, dan Dini Andromeda.
#SoundOfHumanity bertujuan mengajak masyarakat untuk membantu warga Cianjur yang terdampak bencana gempa. Tidak hanya itu, Indra The Rain ikut mendukung acara ini dengan memberikan gitar kesayangannya, yakni “Penawar Letih” untuk dilelang, dan hasil lelangnya 100% akan diberikan kepada korban Gempa Cianjur untuk membantu memulihkan kondisi mereka.
Seperti yang ditulis pada gitarnya “Penawar Letih”, Indra The Rain sebagai vokalis band The Rain merelakan gitar kesayangannya untuk dilelang agar bisa jadi penawar letih bagi para penyintas Gempa Cianjur. Gitar tersebut telah banyak melahirkan lagu-lagu hits The Rain, seperti “Getir Menjadi Tawa”, “Bila Ku Bersamanya”, dan tentunya juga “Penawar Letih,” serta lagu lainnya dari album Jabat Erat.
Baca juga: Vokalis The Rain Lelang Si “Penawar Letih” untuk Bantu Korban Gempa Cianjur
Lelang gitar “Penawar Letih” ini sudah dimulai sejak Sabtu (26/11/2022) hingga hari pelaksanaan #SoundOfHumanity pada Senin (28/11/2022). Lelang dimulai dengan harga Rp500.000,- (lima ratus ribu rupiah) dan berhasil terlelang oleh Faizal Reza dengan harga Rp7.500.000,- (tujuh juta lima ratus rupiah).
Faizal Reza mengaku bersyukur karena bisa memenangkan lelang gitar milik vokalis The Rain itu.
“Senang banget karena bisa membantu saudara yang sedang tertimpa musibah karena gempa dan juga bisa mendapatkan sesuatu timbal balik secara langsung sesuatu yang kita suka,” ucap pria yang akrab disapa Reza.
Ke depannya, gitar “Penawar Letih” ini akan dipajang di restoran milik Reza di Ciawi. Umah Madu adalah nama restoran yang dikelola Reza. Pada saat terjadi gempa, Umah Madu juga terdampak gempa hingga beberapa bagian bangunan retak.
Baca juga: Cukur Seikhlasnya, Deft Barber dan Rodalink Bersama Dompet Dhuafa Bantu Korban Gempa Cianjur
“Nantinya gitar ini akan dimainkan dan juga dipajang di restoran milik saya bersama dengan foto foto dari Instagramnya Dompet Dhuafa dan foto juga kata-kata dari Indra Prasta di Instagramnya yang sudah disiapkan, agar para tamu yang datang tahu bahwa gitar ini didapatkan dari lelang di Dompet Dhuafa untuk membantu korban bencana Cianjur,” tambah Reza.
Reza juga berterima kasih, karena dengan diadakannya acara ini ia bisa turut berkontribusi untuk masyarakat Cianjur yang terdampak.
“Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Dompet Dhuafa yang telah memfasilitasi kepada masyarakat untuk berdonasi kepada sahabat dan saudara kita di Cianjur. semoga Cianjur cepat pulih cepat bangkit, dan untuk Mas Indra semoga tambah berkah karena telah memberikan barang kesayangannya untuk dilelang dan didonasikan kepada warga Cianjur,” ungkap Reza.