Gelar Promkes, Dompet Dhuafa Ajak Warga Rorotan Jaga Kesehatan

Aksi promosi kesehatan Layanan Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhufa di Kelurahan Rorotan, Jakarta. (Foto: Dokumentasi LKC Dompet Dhuafa)

JAKARTA—Layanan Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhuafa menggelar promosi kesehatan di Kelurahan Rorotan, Jakarta, Kamis (30/10) pekan lalu. Kegiatan sosial yang diikuti sekitar seratus warga itu juga diisi dengan menggelar pengobatan gratis.

Aksi Sosial LKC Dompet Dhuafa yang di gelar di kediaman Ketua RW 06, Kelurahan Rorotan, Kecamatan Cilincing, Jakarta Timur itu mendapat antusias warga setempat. Warga banyak mengemukakan pertanyaan-pertanyaan seputar kesehatan.

Kepala Puskesmas Rorotan, dr. Hj. Siti Maemunah mengatakan bahwa sebaiknya jika ada warga yang ingin melakukan persalinan hendaknya dibantu oleh tenaga kesehatan. Di samping itu, dr Mae-demikian ia biasa disapa—juga meminta warga yang memiliki bayi diberikan Asi Ekslusif.

“Dan selalu ditimbang berat badan bayi dan balitanya serta mengamankan bayi dan balita dari kepulan asap rokok” kata dr. Mae

Banyaknya jumlah warga yang harus dilayani serta minimnya tingkat derajat kesehatan di wilayah binaannya terutama di wilayah RW 05 dan RW 06 kelurahan Rorotan, Jakarta Timur membuat dr Mae harus kerja ekstra. Ia mengerjakan tugas rangkap menjadi Penyuluh Kesehatan, dokter umum serta Kepala Puskesmas,

Namun kehadiran LKC Dompet Dhuafa di tengah beratnya beban kerja yang di embannya dirasakan dr Mae amat sangat membantu.

“Saya sangat berharap kita semakin bisa bisa bersinergi dalam memberikan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat, sehingga ini semakin menambah jangkauan pelayanan kesehatan baik pengobatan maupun penyuluhan tentang kesehatannya,”h arap dokter yang sudah 3 tahun menjabat kepala Puskesmas itu.

Penanggung Jawab Kawasan Sehat Rorotan, Bidan Iis Yuliani menjelaskan bahwa LKC Dompet Dhuafa selain membuka Gerai Kesehatan secara gratis di lokasi kelurahan Rorotan, Jakarta Timur juga menyelenggarakan berbagai macam kegiatan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat. Hal tersebut terlaksana dalam program penyuluhan Perilaku Hidup Bersi dan Sehat baik di sekolah maupun di rumah tangga, pembentukn Pos Pembinaan Pembinaan terpadu penyakit Menular dan tidak menular (POSBINDU PTM)

Selain itu, lanjut bidan Iis LKC Dompet Dhuafa juga ikut serta mengkampanyekan senam Sehat, demo masak dan Aksi Cuci Tangan pakai sabun dibeberapa sekolah SD maupun MI dalam rangka memperingasti Hari Cuci tangan pakai Sabun se-dunia. (gm/den/gie)