10 Daerah Berlakukan PSBB, Dompet Dhuafa Siapkan Mekanisme Penanganan (Bagian Dua)

SIARAN PERS, JAKARTA — Dompet Dhuafa juga telah menyiagakan jaringan hotline/call center untuk layanan masyarakat terkait covid-19, yaitu pertama pada hotline Covid-19 DMC di 0811-6116-916 (whatsapp only), dan pada hotline Covid-19 Dompet Dhuafa di 0811-1617-101.

“Dengan adanya kedua nomor tersebut, harapannya dapat membantu masyarakat yang membutuhkan layanan cepat. Layanan untuk berbagai penanganan masalah covid-19 ini,” tegas drg. Imam Rulyawan, MARS, melalui pesan singkat pada Selasa (14/4/2020).

Selain layanan di atas, Dompet Dhuafa juga telah menyiagakan unit respon kesehatan dan perangkatnya. Bahkan sejak awal kasus Corona (Covid-19) masuk. Di antaranya adalah tenaga medis umum maupun spesialis, ambulans untuk orang sakit, ambulans jenazah plus tenaga spesialis pemulasarannya yang sudah tersertifikasi, layanan konsultasi psikososial dan pendampingan ekonomi untuk membantu masyarakat bangkit dari keterpurukan.

Di Riau, Dompet Dhuafa sejak Rabu (8/4/2020) juga telah mulai menggulirkan aksi pembagian sembako kepada para pekerja harian yang terdampak ekonominya. Langkah tersebut beriringan dan silih berganti bergulir di cabang-cabang Dompet Dhuafa lainnya di 32 provinsi di Indonesia.

“Kita senantiasa berdo’a dan berharap agar Allah SWT selalu melindungi kita semua. Semoga wabah Corona bisa segera diangkat dari bumi pertiwi,” tutup Imam. (Dompet Dhuafa/Muthohar)