Hankook Bantu Proteksi Tenaga Medis Dengan Masker

SIARAN PERS, CIKARANG — Empati terus mengalir dari berbagai kalangan masyarakat di tengah pendemi Corona (Covid-19). Salah satunya datang dari perusahaan ban, Hankook, yang menyalurkan donasi Alat Pelindung Diri (APD) berupa masker melalui Dompet Dhuafa pada Rabu (29/4/2020). Masker tersebut diperuntukkan bagi para tenaga medis yang bertugas di berbagai fasilitas kesehatan yang bersinggungan dengan Corona. Dengan begitu, keamanan para tenaga medis bisa lebih terjamin.

"Alhamdulillah, hari ini kami ikut menyalurkan masker melalui Dompet Dhuafa. Semoga dengan masker tersebut dapat mencegah penularan wabah, terutama pada tenaga medis dan semoga wabah ini bisa cepat berlalu. Kita kembali dapat berkegiatan seperti biasa," terang Ade Mahendra, selaku Asistant Manager Hankook.

Lebih lanjut, sejumlah masker tersebut akan disalurkan ke tenaga medis di beberapa fasilitas kesehatan. Demi menjaga keamanan para tenaga medis, keberadaan masker mutlak adanya. Masker menjadi salah satu APD paling krusial. Karena menutup salah satu saluran penularan Corona, yaitu bagian pernapasan.

"Untuk lebih lanjut, masker akan kita salurkan kepada tenaga medis yang bertugas di berbagai fasilitas kesehatan. Karena memang masker sangat dibutuhkan, apalagi penggunaannya hanya sekali pakai. Jadi memang butuh banyak," terang Agung Chilmy Firdana, selaku perwakilan tim Resource Mobilization Dompet Dhuafa.

Dompet Dhuafa sendiri sudah sejak awal pendemi Corona terjadi, telah mengadakan kampanye untuk menyediakan APD bagi tenaga medis. APD tersebut disalurkan ke beberapa Rumah Sakit di Jabodetabek dan juga di daerah-daerah. (Dompet Dhuafa/Zul)