Ismail A. Said Dapatkan Penghargaan Internasional, Citi Distinguished Alumni Awards

JAKARTA – Ismail A. Said, salah satu tokoh Dompet Dhuafa mendapatkan anugerah dari Citi Distinguished Alumni Awards, pada Kamis (12/12/2019) malam. Penghargaan yang hanya diterima oleh 19 orang di seluruh dunia itu, melibatkan dua orang dari Indonesia. Ismail A. Said bersanding dengan mantan Menteri ESDM RI, Ignasius Jonan yang mewakili Indonesia dalam penghargaan tersebut. Ismail mendapatkan anugerah dalam kategori Community Involvement, atas jasa-jasanya bersama Dompet Dhuafa membangun produk-produk sosial yang modern.

“Selamat atas anugerah yang telah diterima oleh bapak Ismail. Bersama Dompet Dhuafa, ia telah membangun Lembaga zakat tersebut menjadi Lembaga zakat terbesar dan menjadikannya sebagai percontohan bagi Lembaga serupa di Indonesia,” sambut Carmencita Abella, Presiden Ramon Magsaysay Award Foundation (RMAF) melalui pesan video.

Ismail A. Said merupakan alumni dari Citibank, sebelum ia bergabung dengan Dompet Dhuafa pada 2008 lalu. Bersama Dompet Dhuafa, Ismail telah membantu mengembangkan Lembaga tersebut dengan berbagai inovasi. Ismail mengatakan bahwa, apa yang ia dapatkan adalah untuk Dompet Dhuafa dan umat. Penghargaan yang ia dapatkan sejatinya dierikan kepada para unsur yang telah menyertai lembaga tersebut tumbuh.

“Terima kasih kepada Pembina Dompet Dhuafa yang telah memeberikan kepercayaan kepada saya untuk bergabung dengan Dompet Dhuafa selama 11 tahun lamannya. Kemudian ikut mengembangkannya bersama. Saya persembahkan ini (anugerah) untuk kaum dhuafa, donatur dan amil dompet dhuafa. Karena tiga unsur itulah, saya mendapatkan anugerah ini,” jelas Ismail dalam sambutanya. (Dompet Dhuafa/Zul)