Tetap Terapkan Protokol Coroa, Sambil Tebar Takjil Gratis

SIARAN PERS, PADANG — Dompet Dhuafa Cabang Singgalang membagikan paket makanan berbuka puasa di tiga titik, yakni Kecamatan Padang Timur, Padang Barat, dan Alai, pada Jumat (1/5/2020) lalu. Program yang dinamakan "Tebar Paket Buka Puasa" tersebut dimaksudkan untuk membantu dhuafa yang hari ini masih bekerja di tengah keterbatasan pandemi Corona. Untuk tahap pertama distribusi paket yang dibawa tidak banyak. Ditakutkan jika langsung dibagikan dalam jumlah banyak, akan memancing kerumunan dan melanggar kaidah protokol penanggulangan COVID-19. Tim yang bergerak juga tidak terlalu banyak jumlahnya. Adapun teknis pembagiannya bisa door to door atau melewati ketua lingkungan (RT/RW) setempat. 

"Tim dalam penyaluran tetap memakai masker dan kita juga cek lokasi yang aman untuk penyaluran. Aman yang dimaksud ialah tidak terlalu ramai warganya," tambah Amru, salah satu tim tebar paket buka puasa. 

Program tersebut secara rutin dilaksanakan dua kali seminggu hingga akhir Ramadhan. Yakni di setiap hari Senin dan Jumat. Setelah mencoba pendistribusian takjil yang terbilang baru, tim berencana untuk kembali menyalurkan takjil sebanyak 300 paket di tiga titik, Kota Padang, Padang Panjang, dan Bukittinggi. Dengan menyasar warga di sekitaran jalan dan panti asuhan. 

"Banyak masyarakat yang hari ini terus berjuang mencari sesuap nasi. Bekerja hari ini untuk bisa makan di kemudian hari," jelas Amru.

Hadie Bandarian, selaku Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Singgalang, "Kita menargetkan 1.000 penerima manfaat atau 1.000 paket untuk di Sumatera Barat. Karena hingga sekarang masyarakat yang kurang mampu (dhuafa) masih terus bekerja keras walaupun dengan pendapatan seadanya. Bayangkan, masyarakat yang berada di golongan mampu saja terkena imbasnya. Bagaimana dengan mereka yang berada di garis kemiskinan? Tentunya dampak yang dirasakan mereka jauh lebih besar. Sehingga semoga target 1.000 paket tersebut tercapai dan membantu meringankan beban dhuafa". (Dompet Dhuafa/Singgalang/Fajar)