BEKASI, JAWA BARAT — Sebagai wujud solidaritas sesama umat manusia, Masjid Hidayatullah Komplek Patria Jaya yang berlokasi Jatirahayu, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, menggelar aksi galang dana untuk membantu rakyat Palestina. Hasil penggalangan donasi kemudian disalurkan melalui Dompet Dhuafa pada Jumat (21/1/2023).
Aksi penggalangan dana ini bukan yang pertama bagi Masjid Hidayatullah. Selain mengadakan penggalangan dana, jemaah juga diberikan penguatan nilai-nilai kepedulian untuk menumbuhkan rasa simpati melalui pesan-pesan di kajian Subuh yang disampaikan Gus Isqowi, salah satu Dai Dompet Dhuafa.
Ustaz Mauludin selaku Ketua DKM Masjid Hidayatullah menyebut, pihaknya sangat antusias dan bersyukur untuk membuka kolaborasi dengan Dompet Dhuafa.
“Hari ini kami merasa sangat bersyukur. Ini hari spesial di mana kita bisa bekerja sama dengan Dompet Dhuafa. Ini adalah penyerahan donasi tahap yang keempat setelah sebelumnya kami juga memberikan donasi di bulan Oktober, November, dan Desember. Karena kami tahu bahwa Dompet Dhuafa salah satu lembaga yang concern dengan dunia Palestina. Walaupun donasi yang diberikan mungkin tidak sebesar yang diharapkan, semoga ini menjadi sinergi kebaikan yang bisa dilanjutkan oleh Masjid Hidayatullah dengan Dompet Dhuafa,” ujarnya.
Di samping itu, Masjid Hidayatullah Komplek Patria berharap adanya kegiatan ini dapat memupuk rasa kemanusiaan dan kepedulian di kalangan jemaah masjid.
Sementara itu, Manajer Retail Fundraising Dompet Dhuafa, Yudha Andilla menyampaikan bahwa Dompet Dhuafa merasa terhormat atas kepercayaan yang diberikan oleh masyarakat, khususnya Masjid Hidayatullah Komplek Patria.
“Kami ucapkan terima kasih kepada Masjid Hidayatullah Komplek Patria. Kami berharap juga kolaborasi ini bukan kolaborasi yang terakhir. Mudah-mudahan ini bisa menjadi silaturahim yang bisa kita rajut kembali. Terima kasih banyak sudah menerima Dompet Dhuafa dengan sangat hangat. Insyaallah DKM Masjid Hidayatullah dikuatkan dalam membentuk jemaah yang tidak hanya memahami ibadah tetapi juga secara simpati empati mereka mendalaminya,” ucapnya.
Baca juga: Arti Semangka Palestina Sebuah Simbol Perjuangan
Ustaz Mauludin juga menambahkan, pihaknya bersyukur karena Indonesia memiliki lembaga yang kredibel, yaitu Dompet Dhuafa yang terus berkhidmat mengantarkan amanah yang dipercayakan umat.
“Saya pikir Dompet Dhuafa lembaga yang luar biasa untuk Palestina. Jadi mereka sangat bangga betul, karena kalau tidak lewat Dompet Dhuafa, mereka tidak yakin juga bantuan kita walaupun kecil apakah sampai ke Palestina atau tidak. Kita berharap bisa sampai ke sana,” imbuhya. (Dompet Dhuafa/Kemal/Muthohar)